Membahas masalah "Blogger" memang tidak ada habisnya, ada kepuasan tersendiri yang diperoleh oleh para blogger dari aktifitas tersebut, apalagi jika seorang blogger telah dapat menghasilkan dolar dari aktifitasnya tersebut.

Hal ini sangat menggiurkan tentunya sehingga banyak orang berlomba-lomba ingin menggulati dunia maya tersebut.

Namun demikian tidak sedikit dari para newbie dalam dunia maya ini memiliki pertanyaan pertanyaan yang mendasar. saya sendiri sering mendapatkan kawan-kawan memberikan pertanyaan-pertanyaan dasar tersebut.

berikut ini adalah tujuh pertanyaan dasar yang sering ditanyakan oleh para pendatang baru di dunia blogging (kepada saya) :

1. apa itu website?

website atau situs web adalah sebuah situs berupa halaman-halaman elektronik yang memuat berbagai macam informasi dan dapat diakses menggunakan jaringan (web). baik jaringan internet, maupun jaringan yang bersifat lokal seperti LAN misalnya.

2. apa itu blog?

blog adalah website yang memuat lebih dari satu konten. blog merupakan singkatan dari web-log. maksudnyasebuah log (daftar) yang ditampilkan melalui layanan web (jaringan internet).

3. apakah blog adalah website?

tepat sekali, seperti yang saya kemukakan sebelumnya bahwa blog adalah website yang berisi sebuah daftar. biasanya daftar bacaan. wkwk

4. apa itu blogger?

istilah blogger dapat mengacu kepada orang-orang yang melakukan aktifitas blog (blogging). istilah blog dapat juga mengacu kepada sebuah platform yang menyediakan layanan blogging gratis bagi para "blogger", saat ini platform tersebut telah menjadi bagian dari raksasa perusahaan tekhnologi "Google".

5. apa itu blogspot?

blogspot sedianya merupakan layanan yang diberikan oleh "blogger". blogspot merupakan domain utama platform blogger. jadi jika anda membuat blog menggunakan blogger, maka secara default akan menjadi sub bagi domain ini.

6. apa perbedaan blogger dan blogspot?

perbedaannya sangat jelas sekali. blogger adalah platform nya, sedangkan blogspot adalah domain yang digunakannya. aku harap anda yang membaca puas dengan jawaban singkat ini. hehe

7. apakah blogger blogspot itu adalah sebuah website?

benar sekali, seperti yang sasya kemukakan sebelumnya bahwa blog itu merupakan sebuah website, dengan demikian blogger yang merupakan platform blog juga merupakan sebuah website.

nah itu dia beberapa pertanyaan dasar yang sering ditanyakan kepada saya, bagaimana dengan anda? apakah ada pertanyaan lain yang diajukan kepada anda terkait dunia blogger? atau anda sendiri yang memiliki pertanyaan?